
Poli KKLP (Kedokteran Keluarga Layanan Primer) di Klinik Korpagama menyediakan layanan kesehatan komprehensif yang bertujuan untuk memberikan perawatan kesehatan keluarga secara menyeluruh. Layanan ini mencakup pemeriksaan, pengobatan, serta konsultasi medis untuk berbagai masalah kesehatan umum. Kami juga berkomitmen untuk memberikan edukasi yang berkelanjutan kepada pasien dan masyarakat guna meningkatkan kesadaran serta pemahaman dalam menjaga kesehatan keluarga.
Konsultasi medis di Poli KKLP dapat dilakukan secara berkala untuk memantau kondisi kesehatan, mengendalikan penyakit kronis, serta meningkatkan kualitas hidup pasien dan keluarganya. Kami berfokus pada pendekatan yang menyeluruh, mulai dari pencegahan hingga penanganan berbagai kondisi kesehatan, dengan harapan dapat mencegah munculnya masalah kesehatan di masa depan.
Kami di Poli KKLP Klinik Korpagama siap menjadi mitra kesehatan Anda, dengan layanan yang prima dan profesional, untuk menjaga kesehatan seluruh anggota keluarga.
Tenaga Medis
Prof. Dr. dr. Eti Nurwening Sholikhah, M.Kes., M.Med., Sp. KKLP
Prof. dr. Mora Claramita, MHPE., Ph.D., Sp.KKLP., Subsp. COPC
Dr. dr. Wahyudi Istiono, M.Kes., Sp. KKLP., Subsp. COPC
dr. Aghnaa Gayatri, M.Sc., Ph.D., Sp. KKLP, Subsp. FOMC
dr. Widya Wasityastuti, M.Sc., M.Med.Ed., Ph.D., Sp.KKLP
dr. Fitriana Murriya E, MPHC., Sp.KKLP, Subsp. FOMC., Ph.D
Fasilitas
- Wellness & MCU (Medical Check Up)
- Homecare, Homevisit
- PRO-YOUTH (Pendampingan Mahasiswa)
- Mahasiswa dengan kebutuhan khusus (DM Tipe 1, Mental Health, NAPZA, TB, HIV, IMS, dll)
- Senam
- Kader
- Pemeriksaan
- Vaksin Remaja
- Paliatif Care (Pendampingan Paliatif)